Sideways adalah suatu kondisi dimana grafik harga bergerak datar. Bisa mengindikasikan bahwa pasar sedang dalam keraguan. Sentimen Bullish dan Bearish sama-sama kuat sehingga menyebabkan grafik harga bergerak menyamping, tanpa membuat high baru atau low baru.
Ciri-ciri sideways adalah terbentuknya bukit kecil dan/atau lembah dangkal. Harga tinggi (puncak) dan Harga rendah (lembah) biasanya berada dekat dengan garis horisontal resistance dan suppot.
Sideways
Pergerakan sideways atau sering juga disebut pasar sedang konsolidasi ini tidak disukai oleh trend follower, namun sangat ditunggu-tunggu oleh para trader scalper.